Minggu, 18 September 2011

TUGAS BIOTEKNOLOGI PERIKANAN

DILLA SAMWIJAYANTO PUTRA

230110090128

PERIKANAN B

JAWABAN UJIAN BIOTEKNOLOGI PERIKANAN

1. Jelaskan pengertian bioteknologi perikanan?

ü Bioteknologi adalah cabang ilmu yang mempelajari pemanfaatan makhluk hidup (bakteri, fungi, virus, dan lain-lain) maupun produk dari makhluk hidup (enzim, alkohol) untuk kegiatan perikanan mulai dari rekayasa media budidaya, ikan sampai pascapanen hasil perikanan.

2. Sebutkan dan jelaskan alasan penggunaan mikroba sebagai agen bioteknologi?

ü Mikroba mudah berkembang biak.

Mikroba dapat membelah diri rata2 dalam 20 menit. Sehingga sangat mudah untuk diperbanyak dalam jangka waktu yang sangat singkat. Sehingga agen mikroba yang kita butuhkan tidak akan kekurangan stock.

ü Mikroba mudah dimodifikasi sifat dasarnya

Mikroba mudah dirubah karakteristiknya dengan memodifikasi gen agar dihasilkan mikroba yang diinginkan karakteristiknya

ü Ekstraseluler

Mikroba makan secara ekstraseluler, sehingga dia makan dengan mengeluarkan enzim. Dan oleh karna itu mikroba sering digunakan untuk agen bioteknologi karna mudah mengeluarkan enzim yang dibutuhkan bagi dirinya.

ü Mampu memproses bahan baku pangan dengan cepat.

3. Sebutkan salah satu produk perikanan yang memanfaatkan mikroba sebagai agen bioteknologi. Jelaskan peranan mikroba dalam proses produksinya?

ü Produk perikanan yang memanfaatkan mikroba sebagai agen bioteknologi adalah terasi.

Peranan Lactobacillus sp. biasanya digunakan untuk pembuatan terasi. Terasi biasanya terbuat dari udang kecil (rebon), ikan kecil ataupun teri. Proses pembuatan terasi dilakukan secara fermentasi. Rebon yang telah kering ditumbuk dan dicampur dengan bahan lain kemudian diperam selama 3-4 minggu. Selama fermentasi, protein diekstrak menjadi turunan-turunanya seperti pepton, peptida dan asam amino. Fermentasi juga menghasilkan amonia yang menyebabkan terasi berbau merangsang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar